Alumni Diklatsar Banser Angkatan II Bertemu, Terima Sertifikat Kelulusan di Rumah Ketua PAC Ansor Pragaan.
Satkoryon (Satuan Koordinasi Rayon) Banser (Barisan Ansor Serbaguna) Kecamatan Pragaan, tengah mengumpulkan sahabat-sahabat yang telah dinyatakan lulus mengikuti pendidikan kaderisasi Diklatsar (Pendidikan dan Latihan Dasar) Angkatan II.
Pembagian sertifikat Diklatsar ini, bertempat di rumah Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Pragaan sahabat KHalili Hasbullah, di Sarkojuk Desa Prenduan Pragaan Sumenep. Pada, Ahad (04/08/24) Malam.
Dalam sambutan dan arahan ketua PAC GP Ansor Pragaan berharap agar Banser Pragaan memiliki kegiatan sosial yang bisa membantu masyarakat Pragaan.
"Sejatinya pengabdian kita itu adalah bisa bermanfaat bagi orang lain. "Khairunnas Anfauhum Lil al-Nas" ketika kita di Pondok belajar bagaimana menjadi orang yang bermanfaat, maka sekarang waktu yang tepat, Kader Banser Pragaan harus berkegiatan sosial kemasyarakatan," ucapnya
Sebelum menutup sambutannya. Pria yang dikenal sebagai sang Rojer ini mengutip apa yang disampaikan oleh Albert Camus
"Jangan berjalan di belakangku, karena aku tidak akan memimpinmu. Jangan berjalan di depanku karena aku tidak akan mengikutimu. Berjalanlah di sisiku sebagai sahabatku. Kata-kata ini saya mengutip dari Albert Camus, oleh karena itu. Ayo sahabat kita bergerak, dan mengabdi bersama-sama untuk menjadi orang yang bermanfaat bagi orang lain," pungkasnya (hfd)
Posting Komentar untuk "Alumni Diklatsar Banser Angkatan II Bertemu, Terima Sertifikat Kelulusan di Rumah Ketua PAC Ansor Pragaan."
Terima Kasih