Secara Simbolis, Kasatkorcab Banser Sumenep Serahkan Sertifikat Diklatsar kepada Ketua PAC GP Ansor Pragaan.
Kepala Satuan Koordinasi Cabang (Kasatkorcab) Banser Sumenep Komandan Suaidi hadir ditengah-tengah sahabat Alumni Diklatsar Banser angkatan II, yang bertempat di rumah Ketua PAC Ansor Pragaan sahabat KHalili Hasbullah, Sarkojuk Desa Prenduan. Pada. Ahad (04/08/24) Malam.
Diketahui bahwa peserta yang dinyatakan lulus pada jenjang kaderisasi Diklatsar angkatan II adalah 30 orang, dan sertifikat sebanyak 30 diberikan secara simbolis kepada ketua PAC GP Ansor Pragaan, setelah itu Komandan Saiful Ardani sebagai Wakil kepala Satkoryon Banser Pragaan memberikan kepada peserta Diklatsar.
Sebelum memberikan sertifikat, Komandan Suaidi dalam arahannya mengatakan bahwa menjadi kader Banser adalah sebagai latihan untuk melatih diri sendiri.
"Sebagai kader yang memakai baju doreng, memiliki substansi untuk melatih diri sendiri, bagaimana? Kita lemah atau capek boleh, tapi menyerah jangan," ucapnya
Ia juga menitip sahabat Komandan yang baru saja selesai mengikuti Diklatsar angkatan II kepada Ansor dan Satkoryon Banser Pragaan.
"Kepada K. Kurdi selaku sesepuh Banser Pragaan dan sahabat ketua PAC Ansor Pragaan, saya titip kader baru Banser di Pragaan, sebanyak 30 jangan sampai hilang begitu saja, ayomi mereka. Kalau ada yang tidak aktif jangan telpon saja, kalau perlu silaturahim ke rumahnya," pungkasnya. (hfd)
Posting Komentar untuk "Secara Simbolis, Kasatkorcab Banser Sumenep Serahkan Sertifikat Diklatsar kepada Ketua PAC GP Ansor Pragaan. "
Terima Kasih