Rapat Kerja Ansor Pragaan Hasilkan Sejumlah Program Strategis dan Brilian
Foto: Pengurus PAC GP Ansor Kecamatan Pragaan di ruang rapat Coffe Almuna Pamekasan. |
PRAGAAN - Rapat Kerja Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Pragaan yang digelar pada Ahad (10/11/2024) di Coffee Almuna Bugih Pamekasan telah menghasilkan sejumlah program kerja yang akan dilaksanakan selama satu periode kepengurusan. Pada kesempatan tersebut, para pengurus departemen dan badan semi otonom terlihat antusias dalam bermusyawarah untuk merumuskan kegiatan-kegiatan yang nantinya diharapkan dapat memajukan organisasi kepemudaan Nahdlatul Ulama ini.
Pada Departemen Kajian Strategis misalnya, pengurus merancang kegiatan berupa kajian dengan melibatkan pemerintah desa dan masyarakat terkait kondisi sosial, pendidikan, dan kesehatan yang dialami untuk kemudian dicarikan jalan keluar. Diharapkan dengan kegiatan tersebut Ansor bisa turut serta memecahkan persoalan yang menimpa rakyat akar rumput.
"Tak cukup dengan kajian, kami juga berencana untuk melakukan penelitian dengan survei atau kuisioner terkait permasalahan yang dialami masyarakat lalu dipublikasikan dalam bentuk tulisan ilmiah, baik berupa buku, majalah, ataupun jurnal," tegas Moh. Busri selaku koordinator departemen.
Begitu juga dengan Departemen Pemuda dan Olahraga yang dikoordinatori oleh Nurul Hidayat. Saat mempresentasikan program kerjanya ia menyampaikan bahwa pihaknya akan menggelar kembali ajang turnamen Ansor Pragaan Futsal Cup III yang telah konsisten dilaksanakan selama dua tahun terakhir.
Sahabat Nurul Hidayat Koordinator Bidang Pemuda dan Olahraga saat mempresentasikan hasil musyawarah program kerjanya. |
"Tidak hanya itu, kami juga memiliki program baru berupa JJSRA atau Jalan-Jalan Sehat Rijalul Ansor, senam sehat, serta pelatihan bela diri praktis. Semoga dengan kegiatan yang kami rancang pemuda Pragaan, utamanya kader Ansor bisa memiliki badan yang sehat dan bugar," ujar pemuda asal Desa Prenduan ini.
Setali tiga uang, Departemen Media juga memiliki program kerja yang tak kalah bagus. Guna mengoptimalkan pengelolaan media sosial dan situs web Ansor Pragaan, departemen ini mempunyai program kerja berupa pembentukan tim cyber serta pengadaan komputer dan kamera yang bagus demi menunjang kinerja para kru.
"Sementara untuk program unggulan kami merancang kegiatan pelatihan desain bertajuk 'camping desain' yang nantinya akan dilaksanakan di alam terbuka. Selain kader Ansor, nanti yang akan menjadi peserta adalah para pelaku UMKM guna menaikkan nilai tawar usahanya lewat desain produk yang menarik," ujar Habibullah selaku koordinator departemen.
Sementara itu, Departemen Ekonomi Kreatif datang dengan program yang tak kalah menarik. Sang koordinator, Syamsul Arifin menyampaikan bahwa timnya berencana akan mendirikan Badan Usaha Milik Ansor yang bergerak dalam bidang bisnis laundry. Tujuannya tiada lain agar Ansor baik secara organisasi maupun kadernya bisa mandiri secara ekonomi.
"Program ini akan kami matangkan secepatnya. Usaha ini nanti akan dijalankan dengan sistem penanaman saham. Semua kader kita imbau untuk berinvestasi dengan nominal berapapun. Nanti laba bersihnya akan kita berikan kepada para penanam modal secara proporsional," tegas pemuda yang menyandang gelar Sarjana Akuntansi ini.
Tak ketinggalan, kader Ansor asal Desa Rombasan Moh. Naufal juga menyampaikan program kerja dari Departemen Kaderisasi dan Organisasi yang dinaunginya. Untuk meningkatkan militansi kader, ia berencana akan mencetak Kartu Tanda Anggota bagi kader Ansor maupun Banser.
"Kita ingin kader Ansor di Pragaan bisa terus solid serta memiliki rasa kepemilikan yang tinggi terhadap organisasi ini. Selain itu kita juga berencana akan menggelar Peringatan Hari Lahir Ansor secara seremonial untuk memupuk semangat dan kecintaan kader," paparnya.
Selain departemen, jajaran pengurus badan semi otonom GP Ansor juga tak mau kalah. Badan Ansor Anti Narkoba (Baanar), Barisan Ansor Serbaguna (Banser), dan Majelis Dzikir dan Shalawat Rijalul Ansor (MDSRA) juga turut serta menyusun dan menyampaikan program kerjanya pada kesempatan tersebut.
"Di tahun pertama ini kita akan fokus melakukan sosialisasi bahaya narkoba di kalangan para santri dan pelajar dengan menggandeng tenaga kesehatan ataupun kepolisian. Bahkan program ini telah terlaksana jauh sebelum kepengurusan ini dilantik," ucap jebolan Fakultas Filsafat Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta ini.
Ach. Zubaidi yang merupakan Kepala Satuan Koordinasi Rayon (Satkoryon) Banser Pragaan pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa ke depan Banser ingin sekali untuk menggelar Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) demi meningkatkan kualitas dan kuantitas pasukannya.
"Kami juga mempunyai mimpi besar agar ke depan Banser Pragaan bisa memiliki mobil dinas. Ini penting sekali bagi kami dengan tujuan untuk mempermudah mobilitas pasukan dan juga sebagai syiar agar ke depan Banser tak lagi dipandang dengan sebelah mata," ucap alumni Pondok Pesantren Annuqayah ini secara tegas.
MDSRA Kecamatan Pragaan memprogramkan sejumlah kegiatan keagamaan guna meningkatkan spiritualitas kader serta melestarikan tradisi-tradisi Islam Ahlussunah wal Jamaah yang terus-menerus digempur oleh paham lain yang berseberangan.
"Program MDSRA ini meliputi Safari Khatmil Qur'an tiap bulan Ramadhan, peringatan hari besar Islam (PHBI), serta acara rutinan MDSRA yang akan digelar setiap setengah bulan yang akan diletakkan di Ranting-Ranting se-Kecamatan Pragaan," tandas Maz Bajing selaku anggota. (Khl)
Posting Komentar untuk "Rapat Kerja Ansor Pragaan Hasilkan Sejumlah Program Strategis dan Brilian"
Terima Kasih