Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

UMKM Ansor Pragaan Tiba di Stand Bazar, Tawarkan Produk Unggulan, Dari Makanan, Konveksi Hingga Ukiran



Surabaya, 12 April 2025 – Momentum pelantikan Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Timur menjadi lebih istimewa dengan kehadiran UMKM dari berbagai daerah, termasuk UMKM Ansor Pragaan, yang turut meramaikan stand bazar dalam rangkaian acara “Syawal Fest 2025” di Jatim Expo, Surabaya, Sabtu malam (12/04).


UMKM Ansor Pragaan tampil membanggakan dengan menampilkan beragam produk lokal unggulan seperti makanan ringan khas Madura, kerajinan ukir kayu, hingga hasil konveksi kreatif. Produk-produk ini merupakan hasil pemberdayaan kader-kader muda Ansor di tingkat ranting dan PAC di wilayah Pragaan, Kabupaten Sumenep.


“Kami hadir membawa semangat kemandirian ekonomi. Stand ini bukan hanya ajang jual beli, tetapi juga ruang promosi potensi daerah kami,” ungkap Ketua PAC Ansor Pragaan Sahabat Khalili


Pelantikan PW GP Ansor Jatim ini sendiri menjadi tonggak baru kepemimpinan muda NU di wilayah Jawa Timur. Dihadiri ribuan kader dan tokoh penting, acara ini mengusung semangat kolaborasi dan pemberdayaan di berbagai lini, termasuk ekonomi kreatif berbasis komunitas.

Editor : A-R

Gus Ain
Gus Ain Menuntut ilmu adalah taqwa. Menyampaikan ilmu adalah ibadah. Mengulang-ulang ilmu adalah zikir. Mencari ilmu adalah jihad. - Abu Hamid Al Ghazali

Posting Komentar untuk "UMKM Ansor Pragaan Tiba di Stand Bazar, Tawarkan Produk Unggulan, Dari Makanan, Konveksi Hingga Ukiran"